Sunday, June 12, 2016

PIERIDAE

Family Pieridae
Kupu-kupu dari family Pieridae merupakan kupu-kupu yang berukuran kecil sampai dengan sedang. Kupu-kupu dari family Pieridae umumnya dijumpai pada hari yang cerah dan ditempat yang terbuka. Beberapa anggota dari family Pieridae bersimbiosis dengan semut. Kupu-kupu dari family Pieridae biasanya menarik perhatian dikarenakan terbang berkelompok dengan jumlah yang banyak. Tumbuhan yang menjadi pakan dari ulat pada family Pieridae ini berasal dari family Fabaceae, Santalceae dan Lauraceae

Gambar. Kupu-kupu Leptosia nina dari famili Pieridae (Sumber; foto koleksi pribadi)


Ciri dan karakter dari kupu-kupu Pieridae
  1. Warna sayapnya dominan warna putih, kuning atau orange dengan sedikit tambahan warna hitam
  2. Tidak memiliki perpanjang ekor pada sayap belakang serta sayap belakang hampir bulat
  3. Ukuran relative kecil-sedang
  4. Telurnya ramping dan panjang
  5. Telur diletakkan satu per satu diatas daun, kuncup atau cabang dari tumbuhan pakan yang sesuai.
  6. Larva berwarna hijau muda dengan bercak longitudinal silindris dan panjang.
  7. Larva tidak memiliki atau ekor namun memiliki rambut yang jarang
  8. Pupa berwarna hijau, menampar bagian anal dan biasanya terikat oleh benangsutra tipis seperti pupa Papilionidae


Kupu-kupu dari family Pieridae tercatat sekitar 1.100 spesies di seluruh dunia, dimana kupu-kupu dari family Pieridae ini tebagi kedalam 4 golongan yaitu:
  1. Pierinae (Lebih dari 700 spesies)
  2. Coliadinae (Sekitar 250 spesies)
  3. Dismorphiinae (Sekitar 100 spesies, terutama di Amerika selatan dan hanya sedikit di Eropa)
  4. Pseudopontiinae (1 spesies di Arfrika, namun di Indonesia lebih dari 250 spesie)


Perlu dikateahu bahwa panjang sayap depan dari kupu-kupu family Pieridae ini berkisar antar 2.2- 3.5 cm. Bebrapa jenis mempunyai kebiasaan bermigrasi dan beberapa jenis menunjukkan banyak variasi. Dan yang paling penting diingat bahwa betina dari kupu-kupu family Pieridae lebih gelap dan dapat dengan mudah dibedakan dari yang jantan.


Sumber:
  • Dendang B. 2008. Keragaman Kupu-kupu di Resort Selabintana Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Jawa Barat. Balai Penelitian Kehutanan Ciamis. Indonesia
  • Purwowidodo. 2015. Skripsi: Studi Keanekaragaman Hayati Kupu-kupu (Sub ordo Rhopalocera) dan Peranan Ekologisnya di Area Hutan Lindung Kaki Gunung Prau Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Walisongo. Semarang.
  • Shalihah A. et.al. Kupu-kupu dikampus Universitas Padjajaran Jatinangor. Departemen Keilmuan Devisi Entomologi HIMABIO UNPAD. Bandung.
  • Utami E.N. 2012. Skripsi: Komunitas Kupu-kupu (Ordo Lepidoptera: Papilionoidea) di Kampus Universitas Indonesia Depok, Jawa Barat. Departemen Biologi Fakultas MIPA UI. Depok.
  • Wijayanto A. 2000. Keragaman dan Penyebaran Kupu-kupu (Lepidopter) di beberapa Ketinggian Daerah Aliran Sungai Kawasan Penyangga Cagar Alam Pegunungan Arfak Manokwari. Fakutas Pertanian Universitas Cendrawasih. Manookwari


No comments:

Post a Comment