Thursday, June 9, 2016

CORAL WATCH

Apa itu Coral watch???
Coral watch merupakan salah satu program untuk memantau kesehatan dan pendidikan mengenai karang yang dikeluarkan oleh The Universitay of Queensland, dimana Coral Watch dalam aplikasi pelaksanaan dilaangan menggunakan tebel kesehatan karang. Tabel kesehatan ini merupakan metoda yang sederhana yang tidak merusak untuk memantau pemutihan dan kesehatan karang. 

Gambar. Tabel kesehatan karang dan penilaian (Sumber: Coralwatch.org)

Objek Pengamatan Coral Watch
Objek penngamatan coral watch yaitu bentuk prtumbuhan karang yang sangat sederhana yaitu:
  1. Bercabang/ branching (Br)
  2. Piring/ Plate (Pl)
  3. Batu/ Boulder (Bu)
  4. Lunak/ Soft (So)


Metode Survei Coral watch (Kesehatan Karang)
Tabel kesehatan karang dapat digunakan saat menyelam, snorkeling atau berjalan diantar terumbu karang. Anda dapat memilih salah satu dari tiga proses pengumpulan diatas tergantung kebutuhan, pengalaman dan kemampuan masing-masing pengguna dan lokasi yang akan diamati.
Peralatan yang dibutuhkan.

Survei dalam pengumpulan data kesehatan karang/ Coral watch terbagi kedalam 2 model survey, yaitu:
  1. Survei acak; pilih karang secara acak, misalnya karang yang terdekat pada setiap jarak tertentu pada saat anda berjalan. Anda juga dapat mengukur langkah anda pada saat berjalan diantara karang
  2. Survei jalur; Pilih karang dengan mengikuti jalur (Transek) dan catat skor warna setiap beberapa meter. Pastikan bahwa jalur yang anda buat tidak mempunyai faktor pengaruh terhadap kehidupan laut.

Cara menggunakan tabel Kesehatan karang.
Untuk penggunaan tabel kesehatan karang sebaiknya mengikuti prosedur dibawah ini:
  1. Pilih koloni karang yang akan anda amati secara acak
  2. Dekatkan tabel kesehatan karang padda koloni karang yang akan diamati
  3. Putar tabel kesehatan karang sehingga cocok dengan warna koloni karang yang akan di amati
  4. Pilih bagian karang yang warnanya paling mudah dan warna yang paling tua, jangan mengamati pucuk-pucuk cabang.
  5. Catat kode warna dan tipe karang yang diamati.

Adapun peralatan yang dibutuhkan dalam pengamatan kondisi kesehatan karang/ Coral watch, yaitu:
  1. Tabel kesehatan karang
  2. Alat dasar (Masker, snorkel dan fins)
  3. Alat Scuba set (BCD dan Regulator)
  4. Kertas underwaer/ sabak
  5. Kamera underwater
  6. Katamaran
  7. Sepatu boots
  8. GPS
BACK

Sumber:
  • Coral watch. 2012. Buku: Terumbu Karang dan Perubahan Iklim. Coral Reefs and Climate Change. The University  of Queensland. Australia.
  • Coral watch. 2012. Do it Youself Kit. The University of Quensland. Australia.


No comments:

Post a Comment